18 Desember, 2008

Princess’Dog 11 : The Last Battle

Princess_dog11
Akhirnya manga ini memasuki jilid akhir. Kenapa dan bagaimana yang selama ini membuat penasaran terjawab sudah. Sebenarnya Toi, paman Akane, sang tokoh utama nggak jahat. Kalaupun harus jahat, itu karena suatu alasan. Toi berontak karena manusia bukan boneka yang bisa diatur seumur hidupnya. Seseorang harus menentukan sendiri jalan hidupnya. Seperti apapun berbakatnya seseorang dalam suatu hal, kalau itu bukan pilihan hati, sama sekali nggak berguna. Bukan keistimewaan yang didapat, tapi kehancuran yang diterima. Inilah yang ingin disampaikan pengarangnya.
Toi ingin menyampaikan hal itu pada Amane, meski harus melakukan hal yang ekstrim (nyaris membunuh dan sempat merebut Hyoe). Karena itu Amane sempat dibuat menderita sebelum mengambil keputusan yang benar-benar dari hatinya. Dan pada Hyoe, ia bisa bilang ”aku suka kamu” dengan lantang. Akhirnya, Amane bisa merasa lega. Apalagi ibunya, Shizune, ternyata tidak membencinya (lebih jelasnya, baca doonk...^-^). Toi bukan orang jahat, teman-teman yang mendukungnya, dan kembalinya Hyoe. Apalagi yang kurang....?
Anyway, lega juga akhirnya Amane bisa sama-sama Hyoe. Meskipun bukan pasangan normal pada umumnya (satu manusia, satu lagi shikigami). Happy ending...emang itu yang diharapkan sih ^ ^ Emang, ke depannya masih dipertanyakan nih. Manusia dengan shikigami....bisa ”married” nggak tuh ? Anaknya kayak apa ya ?(malah ada manga yang ngejelasin kalo manusia-shikigami itu nggak bakalan bisa punya anak...????). Kalau Hyoe nggak bisa tua, gimana Amane ? Nenek2 sama berondong dong...^o^
Ok, nggak usah dibahas lebih lanjut deh...^ ^ Tapi ngomong-ngomong, kalo pamannya nggak mati, pergi ke mana ya ? Truz gimana dengan Ateko, Hayato, dan Aoi ? Hayato dan Aoi patah hati donk ! Satu tunangan Amane, satunya lagi cinta bertepuk sebelah tangan. Kan Hyoe pemenangnya...^ ^ Cowok-cowok cakep yang merana....hihihi ! Kenapa Aoi nggak sama Ateko aja ya....cocok juga kok...^ ^
Yah, yang jelas, di buku terakhir ini hampir semua tokoh yang berkaitan muncul. Tapi porsinya dikit sih.Yang paling bikin penasaran....apa ya nama Amane yang baru ? Karena nggak ada terjemahan, tulisan, atau keterangan apa pun. Wah...Takeuchi San.....koq nggak ada penjelasan apa-apa nih ? Penasaran khaan...???by.pinkygirl

Label: , ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda

Free Image Hosting at www.ImageShack.us

QuickPost Quickpost this image to Myspace, Digg, Facebook, and others! Akari Zala
Akari Zala
Create your badge